PLUT Sulsel Fasilitasi Diskusi Stakeholder UMKM Bersama Mastercard Dan Mercy Corps Indonesia

June, 15 2023 9:06 PM, posted by Bahrul Ulum Ilham

Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) Sulawesi Selatan memfasilitasi diskusi stakeholder usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) Sulawesi Selatan, Kamis, 26 Januari 2023 bertempat di ruang rapat Kadiskop UKM Sulsel, Jl. AP. Pettarani.


Diskusi dipandu langsung Bapak Kepala Dinas operasi UKM Sulsel, Dr. H. Ashari Fakhsirie Radjamilo, M.Si. Hadir dalam diskusi ini perwakilan Bank Indonesia Sulsel, Perwakilan KADIN Sulsel, perwakilan APINDO Sulsel, Ketua ABDSI Sulsel, HIPMI dan konsultan PLUT Sulawesi Selatan.

 

Diskusi ini secara khusus menyambut kehadiran ibu Subhashini Chandran selalu Vice President Mastercard Center for Inclusive growth Asia Pasific, Bapak Nur Hasan dari Mastercard Center for Inclusive Growth Indonesia dan Andi ikhwan dari Mercy Corps Indonesia.

 

Dalam pengantarnya, Andi Ikhwan menyampaikan tentang Mercy Corps Indonesia (MCI) senagai NGO yang membantu masyarakat untuk pulih dari kondisi krisis yang mereka hadapi dan kemudian mengubahnya menjadi kesempatan untuk meningkatkan kualitas hidup.

 

“Saat ini Mastercard Center for Inclusive Growth bersama Mercy Corps Indonesia sedang merancang sebuah program yang bertujuan untuk memberdayakan usaha mikro dan kecil di Indonesia untuk menjadi lebih tangguh dan memiliki pertumbuhan yang inklusif dan berkelanjutan melalui digitalisasi, akses layanan keuangan dari lembaga keuangan formal, dan dukungan ekosistem,”katanya.

 

Program direncanakan akan menjangkau 300,000 usaha mikro dan kecil (40% diantaranya perempuan) dalam kurun waktu 2023-2025 di 3-4 Provinsi. Provinsi Sulawesi Selatan dipertimbangkan sebagai salah satu lokasi pelaksanaan program sehingga difasilitasi PLUT Diskop UKM menggelar diskusi, tambahnya.

 

Kadiskop UKM Sulsel, Dr. H. Ashari Fakhsirie Radjamilo, M.Si sangat menyambut baik kehadiran dari Mastercards dan Mercy Corps yang akan menginisiasi program pemberdayaan UMKM, terutama kegiatan yang bertujuan menjadikan UMKM lebih tangguh dan memiliki pertumbuhan yang inklusif dan berkelanjutan melalui digitalisasi, akses layanan keuangan dari lembaga keuangan formal, dan dukungan ekosistem.

 

Kepala UPT PLUT Sulsel, Indriastuti Saggaf menambahkan, sebagai Pusat Layanan UPT PLUT Sulsel berkomitmen untuk memberikan pelayanan kepada UMKM untuk terus berkembang dan naik kelas sebagaimana program yg telah dilaksanakan dengan menghadirkan layanan konsultasi baik secara offline maupun secara online (www.plutsusel.com ) seperti layanan konsultasi bisnis, fasilitasi akses pembiayaan, pemasaran, sertifikasi produk, pendampingan, dan perluasan jaringan. “Semoga PLUT bisa bersinergi dengan Mercy Corps Indonesia dengan support Mastercard dalam mendukung UMKM Naik Kelas di Sulawesi Selatan,” tandasnya. (*)

Share